Prodi DIV Perancangan Bagunan Gedung

Visi Program Studi

Visi Program Studi D4Perancangan Bangunan Gedung yaitu : sebagai penyelenggara pendidikan tinggi vokasi yang menghasilkan lulusan yang unggul di Indonesia dalam perancangan, pelaksanaan dan pengawasan konstruksi gedung, termasuk gedung berlantai banyak dan memiliki kompleksitas struktur tinggi, sertamampubersaingsecara global padatahun 2040.

Misi Program Studi

  1. Mewujudkan sivitas akademika dan tenaga kependidikan Prodi D4 Perancangan Bangunan Gedung yang profesional, berkarakter dan bertaqwa kepada Tuhan YME.
  2. Meningkatkan dan mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi terapan secara dinamis, inovatif serta berwawasan lingkungan dalam bidang Perancangan Bangunan Gedung.
  3. Memberdayakan dan mengembangkan potensi sumberdaya Prodi Perancangan Bangunan Gedung secara efektif, efisien dan berkesinambungan.
  4. Menghasilkan lulusan yang mandiri, kompetitif dan memiliki jiwa kewirausahaan dalam bidang Teknik Konstruksi  Gedung.
  5. Meningkatkandanmengembangkankerjasamadenganpihakpemangkukepentingan (stakeholder) di tingkat nasional maupun internasional dalam bidang Perancangan Bangunan Gedung.

Tujuan Program Studi

  1. Mewujudkan sumberdayamanusia Prodi Perancangan Bangunanyang bertaqwa kepada Tuhan YME.
  2. Meningkatkankualitas SDM sivitas akademika dan tenaga kependidikan di bidang KonstruksiGedung melalui pendidikan, pelatihan, magang/kunjungan industri, sertifikasi dan seminar.
  3. Menyelenggarakan kegiatanrisetterapan yang dinamis, inovatif serta berwawasan lingkungan di bidang KonstruksiGedung dan diaplikasikan dalam bentuk  pengabdiankepadamasyarakat
  4. Mendirikan pusat-pusat unggulan teknologi dan pengabdian masyarakat dalam bidang KonstruksiGedung.
  5. Meningkatkankualitasdanpemberdayaan fasilitas dan peralatan Prodi Perancangan BangunanGedung secara efektif, efisien dan berkesinambungan.
  6. Mewujudkan sarana dan prasarana Prodi Perancangan Bangunan Gedung yang bersertifikat nasional maupun internasional
  7. Menyusun kurikulum berbasis KKNI dalam bidang Perancangan BangunanGedung yang sesuaikebutuhanpasar global
  8. Meningkatkan keikutsertaan mahasiswa pada berbagai ajang kompetisi  dan kegiatan kewirausahaan
  9. Meningkatkan kerjasama dengan industri dan institusi lain yang terkait baikdalammaupunluarnegeri.

Profil Lulusan Program Studi

No. Profil Lulusan Deskripsi
1. Quantity Surveyor Bangunan Gedung Melaksanakan pekerjaan yang berkaitan dengan pengukuran dan penilaian kegiatan-kegiatan perencanaan, pelaksanaan, dan pasca konstruksi gedung, sehingga biayanya dapat diperkirakan, direncanakan, dikendalikan dan dihitung.
2. Quality Control Bangunan Gedung Membuat rencana mutu dan melakukan pengendalian mutu untuk memastikan hasil pekerjaan sesuai dengan spesifikasi.
3. Pelaksana Pekerjaan Bangunan Gedung Mengorganisasikan pelaksanaan pekerjaan gedung berdasarkan gambar desain, spesifikasi teknis dan biaya yang telah ditetapkan.
4. General Superintendent / Manajer / Kepala Proyek Bangunan Gedung Mempersiapkan, melaksanakan, mengendalikan dan mengevaluasi proyek konstruksi gedung dari saat awal sampai dengan selesainya serah terima pekerjaan (final hand-over) berdasarkan dokumen kontrak dan lampiran-lampiran serta perubahan-perubahannya.
5. Ahli PerencanaTeknis (Perancang) Bangunan Gedung Menyiapkan perancangan bangunan gedung, baik gedung baru maupun rehabilitasi atau perawatan sebagai dasar untuk pelaksanaan konstruksi.